Pendampingan Penyusunan RPJP Subulussalam Tahun 2025-2045

Pendampingan Penyusunan RPJP Subulussalam Tahun 2025-2045

SUBULUSSALAM - Bappeda Aceh melakukan pendampingan dalam penyusunan RPJP Subulussalam tahun 2025-2045 pada tanggal 19 dan 20 Februari 2024 bertempat di Bappeda Kota Subulussalam. Pendampingan ini ditujukan kepada Bappeda Kota Subulussalam dan juga 38 SKPK lainnya.

Diharapkan pendampingan ini dapat membantu penyusunan RPJP Subulussalam Tahun 2025-2045 lebih terarah, tepat sasaran, sekaligus selaras dengan RPJP Nasional, RPJPA sehingga menghasilkan dokumen perencanaan yang berkualitas (jr).